Spesifikasi Harga Oppo F1S Terbaru 2016 - Setelah menggebrak pasar dengan menghadirkan smartphone Android yang memiliki kamera depan beresolusi 16 Megapixel, pada tanggal 3 Agustus mendatang, OPPO bakal merilis smartphone Selfie Expert terbarunya, Oppo F1s, secara serentak di beberapa negara, termasuk Indonesia. Bagi Anda yang penasaran seperti apa penampilan smartphone satu ini, Anda sudah bisa melihatnya secara jelas gambar di bawah ini.
Desain Oppo F1s | Foto : TechDroid.in |
OPPO F1s memiliki desain berbeda dengan Oppo F1 generasi pertama. Sudut-sudut OPPO F1s memiliki bentuk yang lebih melengkung dibanding F1. Namun material yang digunakan sepertinya masih sama, yaitu metal. Jika kita lihat desain smartphone ini lebih mirip dengan Oppo F1 Plus.
OPPO F1s kabarnya juga bakal hadir dengan pilihan warna yang sama. Ada pilihan warna silver dan gold layaknya F1 dan F1 Plus. Sementara di sisi depan terdapat satu tombol home berbentuk oval yang sepertinya juga berfungsi sebagai sensor sidik jari sama seperti Oppo F1 Plus.
Dari sisi spesifikasi, OPPO F1s membawa kamera depan 16 MP sebagai nilai jual utamanya. Smartphone ini ditunjang RAM 3 GB, storage lega 32 GB, slot microSD, serta baterai besar 3.075 mAh. Informasi spesifikasi lengkapnya bisa anda lihat berikut ini.
Spesifikasi Hp Oppo F1s
Tipe Layar |
|
Memori |
|
Software |
|
Hardware |
|
Konektivitas |
|
Kamera Belakang |
|
Kamera Depan |
|
Baterai |
|
Fitur |
|
Harga dan Ketersediaan
Sayangnya pihak Oppo belum mengeluarkan informasi resmi mengenai spesifikasi dan harga Oppo F1s. Pasalnya smartphone ini baru akan diperkenalkan pada tanggal 3 Agustus 2016, Spesifikasi di atas adalah bocoran dari beberapa informasi yang beredar di media, jadi kemungkinan spesifikasi yang kami sampaikan diatas akan berbeda dengan spesifikasi Oppo F1s secara resmi. Namun soal harga, kami jamin harga Oppo F1s akan dibanderol lebih terjangkau dibandinggkan Oppo F1 Plus yang dipasarkan melebihi 5 Juta Rupiah. Pasalnya smartphone ini akan dipasarkan untuk segmen menengah kebawah, dan kami memprediksi harga Oppo F1s akan dijual di kisaran harga Rp3 juta hingga Rp4 juta.
Terimakasih sudah berkunjung tinggalkan komentar bila ada yang ingin di tanyakan
0 Komentar
Post a Comment